Representasi Kecantikan Novel ‘Cantik Itu Luka’ Karya Eka Kurniawan (Aisyah Nur Asri, Sugandi, Kheyene M Boer)
Submitted by: ,
On: Nov 22, 2021 @ 2:21 AM
IP: 182.3.132.114
- Judul artikel eJournal: Representasi Kecantikan Novel ‘Cantik Itu Luka’ Karya Eka Kurniawan
- Pengarang (nama mhs): Aisyah Nur Asri, Sugandi, Kheyene M Boer
- Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Kecantikan adalah fenomena yang terus menerus berkembang dan memiliki konsep yang berbeda dari waktu ke waktu bahkan daerah satu dengan lainnya. Media massa seperti iklan dan film juga telah menyumbangkan representasi kecantikan terhadap penampilan perempuan yang diidealkan. Meskipun kini banyak produk media massa yang berupaya untuk menggeser konsep yang terstereotip menjadi kecantikan yang bisa dimaknai secara umum, fenomena kecantikan tetap terus berkembang bahkan melahirkan profesi baru seperti Beauty Influencer. Salah satu media massa yang ikut merepresentasi kecantikan perempuan adalah Novel Cantik Itu Luka. Teks-teksnya yang menggambarkan kecantikan, memberikan konotasi kecantikan sebagai mitos, maka dari itu, menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan semiotik model Roland Barthes, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui representasi kecantikan dan mitos pada teks dari Novel Cantik Itu Luka karya Eka Kurniawan. Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa representasi kecantikan pada Novel Cantik Itu Luka yaitu : (1) Representasi kecantikan pada novel Cantik Itu Luka karya Eka Kurniawan, merepresentasi kecantikan sebagai apa yang terlihat menarik pada penampilan, garis keturuan dan cara bersikap perempuan yang dianggap menarik secara seksual. Representasi kecantikan tersebut merepresentasi mitos kecantikan yang berlangsung pada latar waktu novel yakni pada masa penjajahan hingga pasca penjajahan. (2) Representasi Kecantikan pada Novel Cantik Itu Luka telah memitoskan kembali mitos kecantikan yang berlangsung pada teks melalui gaya bahasa dan diksi yang pengarang gunakan sehingga mitos kecantikan itu dibebaskan.
- Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Representasi, Kecantikan, Novel “Cantik Itu Luka”, Mitos Kecantikan
- NIM: 1502055022
- Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2015
- Program Studi: Ilmu Komunikasi
- Sumber tulisan: Skripsi
- Pembimbing: Drs. Sugandi, M.Si; Kheyene Molekandella Boer, S.I.Kom., M.I.Kom
- Nama eJournal: eJournal Ilmu Komunikasi
- Volume: 9
- Nomor: 3
- Tahun: 2021
- File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): JURNAL AISA GENAP ILKOM (11-22-21-02-21-18).pdf (336 kB)
- File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): JURNAL AISA GENAP ILKOM (11-22-21-02-21-18).doc (123 kB)