Dunia Komunikasi

Jurnal Ilmu Komunikasi Universitas Mulawarman
Kampus

PESAN PERSUASIF DALAM KUTIPAN LANGSUNG PADA BUKU “HIKAYAT POHON GANJA” KARYA TIM LGN (Reza Pahlevi Apipudin )

Submitted by: ,
On: Nov 19, 2015 @ 3:01 AM
IP: 61.94.87.165

  • Judul artikel eJournal: PESAN PERSUASIF DALAM KUTIPAN LANGSUNG PADA BUKU “HIKAYAT POHON GANJA” KARYA TIM LGN
  • Pengarang (nama mhs): Reza Pahlevi Apipudin
  • Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Pesan Persuasif dalam Kutipan Langsung pada Buku “Hikayat Pohon Ganja” Karya Tim LGN. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui frekuensi isi pesan persuasif yang terkandung dalam buku Hikayat Pohon Ganja karya Tim LGN dengan menggunakan pendekatan Segitiga Retorika Aristoteles. Penelitian menggunakan analisis isi kuantitatif dengan fokus penelitian pada Segitiga Retorika Aristoteles yang terdiri dari Pathos, Ethos, dan Logos yang terdapat pada kutipan langsung di dalam buku “Hikayat Pohon Ganja”. Sebagai sampel terdapat 100 kutipan langsung yang diteliti dalam penelitian ini. Proses uji reliabilitas menggunakan satu orang koder dan kesepakatan menggunakan rumus Hostly. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kesepakatan antara peneliti dan koder lebih dari 0,75 yaitu sebesar 0,7542 maka data untuk analisis isi pesan persuasif pada kutipan langsung dianggap reliabel. Hasil rumus CR dan Formula scott diprosentasekan, maka diperoleh nilai keterandalan CR sebesar 82% dan nilai Formula Scott sebesar 75,42%, sehingga penelitian ini dapat dikatakan reliabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pesan persuasif pada Buku “Hikayat Pohon Ganja” karya Tim LGN sebagian besar menggunakan retorika dengan pendekatan Ethos dan Logos dengan komposisi 37% Logos, 32% Ethos dan 13% Pathos.
  • Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Analisis isi, Pesan Persuasif, Segitiga retorika.
  • NIM: 0902055002
  • Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2009
  • Program Studi: Ilmu Komunikasi
  • Sumber tulisan: Skripsi
  • Pembimbing: Indah Fitryarini, S.Sos., M.Si & Dra. Purwaningsih, M.Si
  • Nama eJournal: eJournal Ilmu Komunikasi
  • Volume: 3
  • Nomor: 4
  • Tahun: 2015
  • File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): jurnal REZA PA (11-19-15-03-01-20).rtf (841 kB)
  • File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): jurnal REZA PA (11-19-15-03-01-20).pdf (204 kB)