Konstruksi Realitas Berita Mengenai KebijakanJokowi Dalam Menaikan Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di Media Online Viva.co.id Tahun 2014 (Boby Anggara)
Submitted by: Anggara, Boby
On: Aug 12, 2015 @ 6:32 AM
IP: 36.82.229.254
- Judul artikel eJournal: Konstruksi Realitas Berita Mengenai KebijakanJokowi Dalam Menaikan Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di Media Online Viva.co.id Tahun 2014
- Pengarang (nama mhs): Boby Anggara
- Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Konstruksi Realitas Berita Mengenai KebijakanJokowi Dalam Menaikan Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di Media Online Viva.co.id Tahun 2014 di bawah bimbingan Bapak Dr. Anthonius Margono, M.si dan Ibu Kheyene Molekandella B, S.Ikom, M.Ikom.
Media massa di Indonesia kembali menunjukan eksistensinya. Setelah sebelumnya berhasil saa ajang pilpres kemarin, kini sebagian besar mulai membangun wacana akan pentingnya kenaikan harga BBM. Reaksi ini menimbulkan arus pemberitaan di berbagai media massa terpecah belah seperti media cetak, elektronik dan online.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menginterpretasi konstruksi realitas berita mengenai kebijakan Jokowi dalam menaikan harga BBM di media online viva.co.id tahun 2014. Jenis penelitian ini termasuk studi kualitatif interpretatif dengan metode nalisis framing Zhongdan Pan dan Gerald M. Kosicki.
Hasil dari penelitian menunjukan bahwa konstruksi yang dilakukan media viva.co.id mengenai kebijkan Jokowi menaikan arga BBM sangat berpihak kepada kepentingan pemilik media terlihat dari berita-berita yang disajikan pada periode 1 November – 30 November 2014.
Kesimpulan yang didapat dari penelitian ini adalah konstruksi yang dibentuk media viva.co.id mengarah kepada persepsi khalayak atas kebijakan kenaikan harga BBM sesuai dengan ideologi politis yang mereka usung. Viva.co.id mengambil peran sebagai media oposisi yang mengkritisi kebijakan pemerintah termasuk dalam hal ini menyatakan tidak kesetujuan terhadap kebijakan ini dengan mengkonstruksi teks berita dari sudut pandang negatif. - Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Konstruksi Realitas, BBM , Media Online Viva.co.id
- NIM: 1002055200
- Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2010
- Program Studi: Ilmu Komunikasi
- Sumber tulisan: Skripsi
- Pembimbing: Bapak Dr. Anthonius Margono, M.Si dan Ibu Kheyene Molekandella B, S.Ikom, M.Ikom
- Nama eJournal: eJournal Ilmu Komunikasi
- Volume: 3
- Nomor: 3
- Tahun: 2015
- File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): eJournal Ilmu Komunikasi fix (08-12-15-06-32-00).docx (51 kB)
- File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): eJournal Ilmu Komunikasi fix (08-12-15-06-32-00).pdf (84 kB)